Pembelajaran sejak dini harusnya diterapakan para orang tua terhadap anak-anaknya. Sangat banyak hal yang harus dipelajari oleh seorang anak pada usia ini. Hal ini disebabkan landasan utama berpikir mereka ada disini. Tetapi sangat disayangkan, banyak orang tua yang tidak menyadari betapa sangat pentingnya pendidikan usia dini ini. Anggapan salah bahwa pendidikan anak dimulai saat dia sekolah adalah anggapan yang harus dihindari para orang tua modern. Pendidikan usia dini ini akan sangat membantu dalam proses persiapan seorang anak dalam memasuki masa sekolah dan mencapai keberhasilan.
Pendidikan prasekolah atau yang juga sering dinamakan dengan pendidikan usia dini (PAUD) adalah pendidikan yang diberikan kepada anak-anak balita sebelum masuk sekolah taman kanak-kanak atau pendidikan dasar pertama. Adapun tujuan utama dari pendidikan prasekolah adalah untuk mengembangkan tingkat kecerdasan dan mental baik secara fisik dan rohani, serta membentuk karakter anak agar bisa mengatur perasaan emosi serta punya jiwa sosial yang tinggi. Sehingga ketika mereka masuk pada tingkat pendidikan dasar pertama, anak-anak bisa menyelesaikan masalah yang dihadapi dengan lebih mandiri.
Mendidik anak sejak dini memang memang perlu melibatkan masyarakat umum bukan sekedar menjadi tugas orangtua semata. Karena rentang usia antara nol hingga enam tahun adalah masa emas dimana otak anak mengalami perkembangan yang sangat pesat hingga mencapai 80%. Pada usia ini anak dengan mudah menyerap berbagai informasi melalui obyek yang dilihat dan diamati.Namun pada usia ini pula anak belum bisa membedakan mana info yang baik dan yang tidak baik bagi mereka. Dan yang tidak boleh dilupakan, anak-anak ini ketika melakukan pengamatan tidak terbatas pada lingkup keluarganya saja, namun sudah mulai merambah pada lingkungan luar rumah. Dari sini sistem pendidikan prasekolah untuk mendidik anak sejak dini yang diadakan akan mempunyai peran yang penting.
Pendidikan prasekolah atau PAUD akan mengajarkan pada anak untuk memilih mana info yang boleh dijadikan contoh dan info yang tidak boleh diserap. Sehingga mereka sudah bisa membedakan perbuatan yang baik dan perbuatan yang merupakan pelanggaran serta tidak boleh ketika masuk pada pendidikan dasar pertama.
Adapun cara-cara belajar bagi anak prasekolah diuraikan sebagai berikut :
1. Belajar dengan Meniru
Anak prasekolah belajar banyak dengan mengamati dan meniru orang-orang disekitar mereka. Anak prasekolah belajar cara berprilaku dan berinteraksi dengan orang lain dengan mencontoh orang-orang disekitarnya. Orang tua memiliki dampak langsung terhadap proses belajar anak, karena orang tua adalah guru pertama bagi anak.Selain orangtua, guru, dan lingkungan, TV juga sangat memberikan pengaruh yang kuat pada anak. Oleh karena itu pilihlah lingkungan, tontonan yang baik untuk anak.
2. Belajar melalui eksperimen
Cara lain bagi anak prasekolah untuk belajar adalah dengan mengalami hal-hal yang ada disekitar mereka. Anak prasekolah mengeksplorasi setiap hal yang dapat mereka sentuh, lihat, dengan cium, rasakan dan lakukan.
3. Belajar melalui Integrasi
Anak prasekolah menggabungkan yang sudah mereka pelajari dengan mengikuti contoh dengan yang mereka pelajari lewat eksperimen dan eksplorasi untuk membentuk informasi baru, singkatnya mereka mulai berfikir untuk diri mereka sendiri.
4. Fantasi dan Khayalan
Anak prasekolah menggunakan fantasi sebagai cara untuk memahami dunia nyata. Anak prasekolah menggunakan fantasi dan bermain pura-pura untuk terbenam dan menghubungkan diri dengan realitas dimana mereka akan menjadi bagian darinya.
5. Belajar Melalui Cerita
Anak prasekolah dapat belajar banyak dengan mendengarkan cerita yang sebenarnya maupun fantasi. Membaca untuk anak adalah kegiatan yang berharga yang menciptakan ikatan dan memberikan saat-saat spesial di antara Anda berdua, sambil juga mengembangkan minat baca yang akan berlangsung seumur hidup. Ketika Anda membacakan cerita untuk anak, Anda mendorong ketrampilan kognitif dan bahasa. Buku memperluas dunia anak dengan memberikan informasi dan pemahaman tentang hal-hal yang belum pernah dialaminya secara langsung.
DAFTAR PUSTAKA
http://anakanak.net/pendidikan-anak-pra-sekolah.html
http://www.junior-smart.com/2012/03/pendidikan-anak-usia-pra-sekolah.html
http://hanifa93.wordpress.com/2008/04/03/bagaimana-anak-prasekolah-belajar/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar